Begini Cara Memanaskan Mobil Matic dan Injeksi Yang Benar
Cara Memanaskan Mobil Matic dan Injeksi
Cara memanaskan mobil merupakan tema postingan yang akan saya bahas pada kesempatan ini, sebelumnya saya sudah bagikan cara memanaskan mesin mobil yang dapat anda baca, Sebenarnya tidak terlalu jauh perbedaan dari artikel ini dan sebelumnya, namun disini saya akan lebih detail menjelaskan langkah-langkah cara memanaskan mobil matic dan injeksi yang bisa anda coba dirumah setiap pagi.Memanaskan mobil setiap pagi merupakan perawatan rutin yang harus kita lakukan agar performa mesin tetap awet dan terjaga. Memanaskan mobil merupakan perawatan yang sangat penting, apalagi untuk mobil injeksi maupun matic karena dengan melakukan pemanasan mesin akan membantu sirkulasi oli pelumas untuk melumuri seluruh bagian sisi ruang komponen dalam mesin, sehingga ketika mobil di gunakan seluruh komponen dalam mesin akan lebih aman dari gesekan atau benturan dari komponen satu ke komponen lainnya.
Melakukan perawatan pada mobil tersayang secara rutin sangat dianjurkan agar performa mobil tetap terjaga, salah satu perawatan yang harus anda lakukan yaitu dengan memanaskan mobil setiap hari. Tidak lama kok, kita cukup luangkan waktu lima menit saja pada pagi hari sebelum beraktifitas. Bagi anda yang belum tahu caranya begini cara memanaskan mesin mobil yang benar.
Cara memanaskan mesin mobil
Pada saat akan memanaskan mobil, perhatikan indicator temperature yang ada pada speedo. Mulai dari saat menghidupkan mesin untuk mencapai kondisi mobil siap digunakan yaitu jika indicator temperature sudah menunjukkan posisi minimal sepertiga dari jarum temperature.Untuk menghindari beberapa part onderdil yang ada dalam mesin mobil agar tetap awet, sebaiknya saat memanaskan mobil kita tidak menginjak gas, karena dengan menginjak gas maka akan menimbulkan getaran yang mungkin cukup keras dan bisa mempengaruhi kondisi dudukan onderdil dalam mesin. Meskipun begitu kita sesekali juga harus menginjak gas agar kotoran dalam mesin keluar melalui pembuangan tetapi dalam kondisi mobil berjalan sehingga putaran mesin tidak tertahan seperti saat mobil dalam kondisi netral.
Baca juga :
Ada satu hal penting yang harus anda perhatikan dalam memanaskan mobil, usahakan untuk tidak menyalakan mesin dalam kondisi AC hidup, jadi cek terlebih dahulu kondisi AC sebelum menghidupkan mesin. Hal ini bertujuan agar power accu secara penuh tersalurkan pada dynamo starter mobil, selain itu beban putar mesin bisa lebih berkurang sehingga putaran kerja mesin semakin maksimal. Mungkin sampai disini tips dari saya dengan judul begini cara memanaskan mobil matic dan injeksi yang benar, semoga bermanfaat dan terima kasih sudah berkunjung.
Posting Komentar untuk "Begini Cara Memanaskan Mobil Matic dan Injeksi Yang Benar"
Berikan komentar atau saran untuk blog ini agar lebih baik dan jangan lupa berlangganan untuk mendapatkan informasi modifikasi terbaru melalui Email.